Jelly puding ini terbuat dari agar-agar berwarna bening jernih/transparan pada permukaan luarnya, dengan sentuhan dekorasi bunga di bagian dalam berdimensi 3D yang terbuat dari susu dan krim yang sudah dikombinasikan dengan pewarna makanan.
Berasal dari Negara Mexico dengan menggunakan metode injeksi (suntik),
baik menggunakan jarum suntik yang bisa diperoleh apotik maupun alat injeksi lain yang sudah dibentuk menyerupai kelopak, yg memang sudah diproduksi berdasarkan kebutuhan dalam pembuatan Gelatica Artistica ini. Bahkan penggunaan pisau dapur yang memiliki mata pisau yang bergerigi pun bisa menjadi alat bantu terbaik untuk membentuk kelopak daun.
Alat mendekorasi yang sangat simple dan mudah didapat saat ini adalah penggunaan jarum suntik, karena selain mudah dibentuk untuk segala jenis dimensi apapun, juga mudah untuk digerakkan untuk setiap bentuk lengkungan yang hendak dibuat karena bisa dengan mudah menentukan ukuran yang diinginkan.
tapi tidak terbatas untuk bentuk dimensi apapun selama kita dapat mengoperasikan alat dekorasi dengan baik.
Bahan untuk membuat Jelly Transparan (lapisan terluar), untuk 10 pcs :
2 gelas air matang @ 250 ml ( terpisah )
40 gr bubuk gelatin Halal
2 gelas air panas @ 250 ml
300 gr gula pasir
0,5 sdt citric acid (lebih dikenal dengan sebutan Citrun), byk ditemukan di supermarket
1-1,5 sdm perisa pasta / 0.5-1 sdt perisa bubuk (tergantung selera)
Cara membuat Jelly Transparan :
1. Taburkan bubuk gelatin dengan 1 gelas air matang
(selalu ditaburkan untuk mencegah penggumpalan)
2. Aduk rata
3. Sisihkan dan biarkan minimal 5-10 menit
4. Campurkan 2 gelas air panas dengan 2 gelas gula pasir, larutkan
5. Tambahkan Citric Acid
6. Tambahkan Perisa Pasta (disarankan gunakan perisa Lychee/aroma buah)
7. Aduk hingga tercampur dengan rata.
8. Ambil kembali campuran Gelatin, masukkan ke dalam larutan gula.
Pastikan Anda berhati-hati saat menuang, agar tidak terpercik. 9. Aduk rata gelatin, dan tambahkan 1 gelas air matang yang tersisa untuk mempercepat proses pendinginan.
10. Pada tahap ini masih akan terlihat sedikit buih, tp akan hilang dengan sendirinya saat sudah dingin.
11. Campuran gelatin transparan yang sudah dingin bisa dibagi-bagi kedalam cetakan mangkok bening, dan masukkan ke dalam kulkas untuk mempercepat pembekuan.
Tips : gunakan wadah mangkok yang berwarna bening polos agar mempermudah dalam menghias Jelly.
Bahan untuk membuat dekorasi bunga :
1 gelas krim cair siap pakai (plain), bisa jg gunakan whipped cream (krim kocok) siap saji
1 sdm bubuk gelatin Halal ( 10 gr )
60 ml air matang
Pewarna makanan cair ( 3-5 warna, sesuai kebutuhan )
2 sdm gula pasir dan perisa pasta (optional, sesuai selera)
Jarum suntik 5 cc/ 10 cc, sesuai kebutuhan
Cara membuat :
1. Campurkan gelatin dengan air, aduk, diamkan 10 menit.
2. Masukkan gelatin yang sudah dipanaskan ke dalam krim cair, aduk rata hingga larut.
3. Bagi campuran krim ke dalam wadah-wadah yang sudah disiapkan
4. Teteskan dengan pewarna sesuai selera
(tambahkan pewarna per tetes, hingga diperoleh warna yang diinginkan)
5. Ambil jarum suntik, isi dengan cairan krim yang sudah diberi warna.
6. Siap digunakan
Untuk proses dekorasi, silahkan klik link video berikut sebagai referensi :
Cara mendekor Gelatina Artistica
Selamat Mencoba!
Sumber : Resep dan Cara Membuat Jelly Art
Perlengkapan Jelly Art
Pemesanan bisa ke 7D2586B6 / WA 085245378835
0 komentar:
Posting Komentar